Fiat Justitia Ruat Coelum

Banjarbaru (Varia Advokat), 25 Desember 2021 – Dalam rangka meningkatkan silahturahmi antar sesama Anggota PERADIN Se- Kalimantan Selatan digelar pada Hotel Rodhita di Banjarbaru, 25 Desember 2021 Sebagai penutupan Tahun 2021 dan menyusun Program Kegiatan Tahun 2022.

Ketua DPW PERADIN Kalimantan Selatan Advokat Rohidi, SH.M.Ad memberikan Orasinya dengan pesan pesan yang mumpuni Untuk mempersiapkan segala sesuatunya dan agar meningkatkan kemampuan sebagai Advokat Profesional. Menjaga nama baik diri sendiri dan nama Organisasi PERADIN sebagai Organisasi yang Utama dan Pertama berdiri di NKRI.

Dalam acara Silaturahmi Anggota PERADIN Kalimantan Selatan tersebut dilakukan Penyerahan Berita Acara Sumpah dan Kartu Tanda Advokat kepada Anggota PERADIN yang baru dilantik dan diambil Sumpah sebagai Advokat oleh Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin beberapa hari yang lalu di Banjarbaru.

Dalam kesempatan acara tersebut, Ketua Umum Perkumpulan Advokat Indonesia (PERADIN) Advokat Ropaun Rambe memberikan sambutan dan berpesan kepada semua Advokat agar “Berpegang, mentaati, dan melaksanakan Ikrar PERADIN dan Sumpah Advokat yang telah diucapkan” karena dalam Ikrar dan Sumpah tersebut itulah jati diri sebagai Advokat Profesional dapat dilihat segala tindakan dan perilaku dalam menjalan profesi di Masyarakat. Demikian dan untuk selengkapnya dapat di Simak pada Channel YouTube Varia Advokat berikut ini: https://youtu.be/VZG8r_oIiVQ (Rhd).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *