Fiat Justitia Ruat Coelum

Padang (Varia Advokat), 10 November 2021 – Hari Pahlawan selalu diperingati bangsa Indonesia setiap tanggal 10 November sebagai salah satu cara mengenang kembali jasa para pejuang yang gugur dalam memperjuangkan bangsa Indonesia dari penjajahan. Hal ini sesuai Keputusan Presiden Nomor 316 tahun 1959 tentang Hari Nasional.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberaniannya dan pengorbanannya dalam membela kebenaran, atau pejuang yang gagah berani. Kata kuncinya terletak pada poin membela kebenaran dan sikap gagah berani.

Kalau kita cermati ungkapan dan pengertian di atas, maka pahlawan masa kini adalah mereka yang berjuang demi menegakkan kebenaran dan memiliki sikap juang yang besar untuk masa depan Indonesia.

Meski apa yang kita lakukan seolah terlihat kecil atau sepele, namun selama memiliki dampak positif bagi banyak orang maka sudah bisa disebut sebagai pahlawan masa kini.

Profesi Advokat memiliki nilai-nilai luhur sebagaimana yang dimilliki para pahlawan terdahulu, yaitu dengan cara mengimplementasikan ilmu yang dimiliki. Selalu jujur dalam menjalankan profesi, menegakkan keadilan, membantu dan mengawal masyarakat yang mencari keadilan dengan memberikan jasa hukum baik di dalam (litigasi) maupun di luar pengadilan (non litigasi).

Bisa saja berupa konsultasi hukum, nasehat hukum, pendapat hukum, legal audit, legal drafting dan pembelaan terhadap masyarakat baik di luar maupun di dalam pengadilan. Tak lupa pula selalu berperan sebagai pengawal konstitusi dan hak asasi manusia.

Dengan semangat Hari Pahlawan, Advokat sebagai profesi yang menyandang predikat profesional, diharapkan senantiasa melakukan pekerjaannya dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat secara penuh integritas, amanah dan juga menjaga marwahnya.

Profesi Advokat yang terhormat adalah dapat dikatakan sebagai Pahlawan era pasca kemerdekaan. Mengingat apa yang mereka lakukan bisa memberi manfaat bagi orang lain, terutama yang tengah membutuhkan keadilan sekaligus upaya melawan kesewenang-wenangan,

Advokat adalah Officium Nobile atau profesi yang mulia dan terhormat. Keberadaannya sangat dibutuhkan oleh warga, masyarakat, bangsa dan negara, baik secara pribadi maupun badan hukum.

Salam Juang PERADIN Fiat Justitia Ruat Coelum.

(Advokat Refianos di Kota Padang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *